Postingan

Menampilkan postingan dari Desember, 2019

Untuk Wanita Penuh Kejutan

Dear Rae, Laut biru Daratan penuh hutan Ikan berenang Burung terbang Kamu perempuan Aku perempuan Berbagi cerita bersama Banyak kenangan di Jogja Mobil, kereta Bus dan angkutan kota Jogja, Jakarta, dan Tegal Hanya berjarak hitungan jam Namun kamu seorang, Hanya berjarak detukan jantung Cukup memejam Lalu terbang, "sedang apa kamu sekarang?" Semoga cabe cabe tetap jaya Semoga motor bumblebee tetap prima Semoga semangat terus membara Dan kamu, cukuplah aku simpan selamanya Di dalam dada Mari kita bahagia selama-lamanya Dan sampai ketemu lagi, Indonesia, Jerman, Eropa, Afrika, Amerika maupun Atlantika Kan kubayar rindu kita Walau sampai ke ujung dunia Salam, Vita

[Review Buku] Kim Ji-yeong Lahir Tahun 1982

Kim Ji-yeong Lahir Tahun 1982 Sebuah buku bacaan untuk semua wanita karena Kim Ji-yeong adalah kita Identitas Buku Penulis : Cho Nam-Joo Penerbit : PT Gramedia Pustaka Utama Jumlah Halaman : 192 Halaman Tahun Terbit : Desember 2019 ISBN : 9786020636207 Harga : Rp 58.000 Genre : Novel Fiksi Buku ini aku baca setelah menonton filmnya di bioskop dua kali. Karena cukup penasaran cerita lengkapnya, dan aku baru tahu kalau film itu diangkat dari sebuah novel. Pengalamanku menonton versi film dari buku ini dua kali tak mengecewakan, yang pertama menonton dengan teman laki-laki dan yang kedua bersama dua teman perempuan dari Jerman. Filmnya berbahasa Korea namun terdapat terjemahan bahasa Indonesia dan Inggris. Walaupun telah menonton filmnya, membaca buku ini justru asik dan tidak membosankan. Buku ini membagi cerita ke dalam beberapa babak di mana setiap babak bercerita tentang Kim Ji-yeong sendiri dan kehidupannya. Kim Ji-yeong adalah wanita kelahiran Seoul, ...

Meranggasi Kehidupan

Gambar
Tulisan ini aku dedikasikan untuk jiwa-jiwa yang tak kenal lelah dalam melakukan kebaikan, menebarkan semangat juang tinggi, dan selalu berani untuk tetap berenang dalam arus yang kencang. Terima kasih. Setelah sekian lamanya bergelut dengan suatu fase dalam hidup mengerjakan tanggung jawab bernama Tugas Akhir (alias skripsi), akhirnya aku benar-benar bisa selesai dan diwisuda. Sungguh perjuangan yang panjang dan melelahkan untuk bisa sampai di titik sekarang. Banyak sekali cerita, pengalaman, kekhawatiran, keberuntungan, dan orang-orang baik hati yang senantiasa ada dalam pelbagai adegan. Kalau boleh jujur, tugas akhir ini menjadi momok yang luar biasa bagi diriku karena aku; orang yang suka sekali mengerjakan tugas di hari terakhir pengumpulan, mager abis untuk ke luar melakukan observasi atau penelitian, suka berpikir saat malam hari dimana orang-orang tidur dan tidak beraktivitas saat itulah aku berpikir dan beraktivitas kemudian berpengaruh pada jam tidurku yang jadi...